Cukup sudah perjalanan rumor dari striker Timnas Prancis, Kylian Mbappe, menuju raksasa eropa sekaligus raksasa spanyol yaitu klub sepak bola yang berada di ibu kota spanyol yaitu Real Madrid. Telah lama hilang squad bertajuk “Los Galacticos” akhirnya kembali lagi terjadi di tahun 2024 ini.

Pemain Prancis itu dikabarkan telah sepakat untuk bergabung Real Madrid dengan mahar 0 Rupiah atau Free transfer setelah menghabiskan kontraknya di klub raksasa prancis yaitu Paris Saint Germain yang ber-julukan Les Parisiens.

Kylian Mbappe dikabarkan menerima kontrak yang cukup lama di Real Madrid yaitu 5 tahun dan akan menerima gaji sebanyak 72 juta euro, lebih banyak dari winger andalan Real Madrid dan Brazil yaitu Vinicius Junior.

Kabarnya Kylian Mbappe baru akan diperkenalkan oleh Real Madrid setelah piala eropa 2024 berlangsung. Namun ia telah membuat pernyataan via media sosial terkait kepindahan ini.

“Sebuah mimpi yang menjadi nyata. Senang dan bangga bisa bergabung dengan Real Madrid, klub impian saya. Tak akan ada yang bisa memahami betapa antusiasnya saya sekarang. Tak sabar untuk bertemu kalian semua, Madridistas, dan terima kasih atas dukungan yang luar biasa. Hala Madrid!” tulis Mbappe.