Jakarta- Kopi Kota Jakarta telah melakukan grand launching kedua di Kedoya, Jakarta Barat, pada tanggal (09/08/22). Mengusung konsep “Bali in the Middle of Jakarta” Jakarta menyajikan suasana seperti di Bali, mulai dari tatanan dekorasinya sampai pelayannya menggunakan dress code pakaian asal Bali.
Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB, peresmian acara dimulai dengan pomotongan tumpeng oleh owner dari Kopi Kota, beberapa waktu berselang , acara di lanjutkan dengan hiburan dari band akustik dari Nada Musik Entertainment, penonton cukup terhibur dengan penampilan band tersebut.
Acara dilanjutkan dengan Coffe and Food Tasting oleh head bar dari Kopi Kota Jakarta, dalam acara itu ia menegaskan bahwa Kopi Kota Jakarta memiliki rasa varian kopi yang berbeda dengan kopi-kopi lainnya.
“Iya kita memiliki cita rasa yang berbeda, karena kopi ini dibuat oleh saya sendiri yang berasal langsung dari Bali, makanya cita rasa Bali ada di kopi ini” tutur head bar Kopi Kota Jakarta saat acara berlangsung.
Selama acara berjalan, para penonton di persilahkan untuk mencicipi setiap varian kopi,makanan,serta minuman detox yang di sediakan, salah seorang penonton memberikan komentar atas cita rasa kopi tersebut.
“Iya mas, gak kaya kopi biasanya, Ini kaya ada rasa yang cukup berbeda dari yang biasa saya minum” Tutur Jeje kepada Reporter Radio Budi Luhur.
Acara ditutup dengan hiburan band akustik. Sebagai informasi selain meyajikan kopi, Kopi Kota Jakarta juga menyediakan menu makana khas asal Bali yang wajib Warga Kampus cobain!