Radiobudiluhur.com – Marcus/Kevin gagal mempertahankan gelar juara di BWF World Tour Finals 2018 yang digelar pekan ini. Ganda putra nomor satu Indonesia ini mundur pada fase grup karena Marcus cedera leher. Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia,  Marcus Fernaldi Gideon/ Kevin Sanjaya Sukamuljo, menargetkan meraih gelar juara pada Kejuaraan Dunia 2019.

Kevin/Marcus batal menghadapi pasanga China, Han Chengkai/Zhou Haodong, di penyisihan terakhir, Jumat 14 desember lalu, lantaran cedera leher yang dialami Marcus tak kunjung membaik. Menurut Marcus ia tak ingin mengambil risiko mendapat cedera yang lebih parah jika memaksakan tampil melawan Han/Zhou. Terlebih lagi, rasa nyeri yang dirasakan sudah menjalar ke matanya.

“Enggak mau maksa lagi, lebih baik istirahat karena tahun depan banyak turnamen yang harus diikuti. Saya mau fokus di tahun depan saja,” ucap Marcus .
Meski gagal melanjutkan perjuangan di BWF World Tour Finals, Marcus merasa cukup puas dengan capaian mereka sepanjang tahun ini.

“Kami cukup senang dengan hasil di 2018. Untuk tahun depan, kami harap hasilnya bagus seperti tahun ini. Kalau bisa lebih [baik], kalau tidak bisa, ya setidaknya menyamai hasil tahun ini,” ujar Marcus.

Pada kalender kompetisi 2018, pasangan berjuluk Minions ini meraih delapan gelar juara dari turnamen World Tour dan satu medali emas Asian Games dari kategori perorangan.

“Kami dapat sembilan gelar, hasil yang bagus buat kami, dan ini lebih baik dari hasil tahun lalu dengan tujuh gelar. Di turnamen ini kami tetap bersyukur, karena kami sudah mencoba yang terbaik. Tahun depan tentunya ingin gelar juara dunia dan juara lagi di world tour finals,” Marcus menuturkan.